Thursday

Dua Aplikasi Pengganti Siri



Rasa kecewa pemilik iPhone 4S di Indonesia karena Si-ri, feature voice assitant yang terdapat di smartphone tersebut, tidak dapat digunakan secara optimal bisa sedikit terobati. Pasalnya, Nuance Communications, Inc.

memiliki solusi aplikasi yang fungsinya serupa, yaitu Dragon Dictation dan Dragon Search. Dengan ke-dua aplikasi ini, pengguna iPhone, iPod touch, dan iPad dapat dengan mudah mendiktekan atau menggunakan
perintah suara untuk mengirim SMS, e-mail, meng-up-date status di media sosial, atapun melakukan pencari-an di website. Menurut Nuance, kedua aplikasi ini da-pat melakukan tugas-tugas tersebut hingga lima kali
lebih cepat dibandingkan jika dilakukan dengan cara mengetik.

Aplikasi Dragon Dictation dapat digunakan pada iOS 5 dan memiliki feature ‘Pop up Toolbar’ dengan ikon aplikasi yang memungkinkan penggunanya dapat mengakses e-mail, SMS, status bar Facebook dan Twitter de ngan  mudah. Dragon Dictation juga dileng-kapi dengan feature ‘Auto Save’. Feature ini berguna
untuk menyimpan seluruh teks yang telah diucapkan pengguna.

Sedangkan aplikasi Dragon Search memungkinkan pengguna untuk mengucapkan pertanyaan ketika men-cari informasi maupun jawaban dari mobile website.

Tidak kalah menarik, feature Dragon Search Carousel dapat menyajikan hasil pencarian lebih cepat dan tepat dalam hitungan detik di beberapa channel sekailgus, seperti Google, Yahoo!, Twitter, iTunes, Wikipedia, atau pun YouTube.